Guru yang Membangkitkan Semangat Belajar

Hari Kebangkitan Nasional yang biasa diperingati setiap tanggal 20 Mei setiap tahun semoga menjadi momentum untuk membangkitkan setiap pribadi yang ada di Indonesia. Setiap pribadi yang memiliki tanggungjawab masing-masing dengan perannya masing-masing pula.

Kondisi saat ini yang sedang berperang melawan wabah Covid 19 menjadi tantangan tersendiri. Setiap orang punya tantangan tersediri, termasuk peran guru. Guru sebagai tulang punggung pendidikan Indonesia mengalami masa yang baru dirasakan. Pembelajaran jarak jauh yang harus dilakukan dengan berbagai tantangan. Guru belajar sangat cepat dengan keadaan yang dihadapi saat ini.  Bagi guru yang senang dengan tantangan, inilah saatnya meningkatkan kapasitas diri.

Guru bukanlah yang harus digerakan, akan tetapi guru yang harus terus bergerak menyiapkan lebih baik. Belajar, belajar dan belajar adalah cara memakmurkan kemampuan diri.

Saya merasakan suasana yang berbeda, berada dirumah tetapi serasa keliling Indonesia. Bersilaturahmi melalui media sosial yang ada seperti whatsapp, kemudian bertemu ratusan guru dari Sabang sampai Merauke.  

Menggali potensi diri,kemudian terus mengembangkan adalah semangat dalam hidup. Tak bisa hidup hanya mengandalkan motivator kemudian kita merasa hidup menjadi lebih baik. Hidup dibangun dari semangat yang tetap ada dalam diri, seperti semangat untuk belajar dan terus belajar.

Semangat belajar dan berbagi menjadi dua hal penting. Saat ini saya mencoba untuk mengajak teman-teman guru se Indonesia untuk belajar membuat blog di wordpress. Dimulai tanggal 11 Mei 2020 hingga saat ini terus berjalan.

Program Kelas Blog Pemula hanya belajar dua hari, akan tetapi peserta sudah bisa membuat blog kemudian peserta menulis apa yang bisa disimpan di blog. Peserta bisa membagikan tulisannya kepada siapapun dan tak terbatas jarak, karena sudah ada di dalam blog.   

Kelas Blog Pemula ini sudah menyelesaikan 3 angkatan, bahkan Juni 2020 akan dibuka angkatan 4 dan 5. Selanjutnya Kelas Blog Pemula dilanjutkan dengan Kelas Blog Lanjutan. Kelas Blog Lanjutan belajar selama dua bulan. Dalam dua bulan, setiap minggunya bertemu di kelas online. Kelas ini baru dimulai 20 Mei 2020. Tidak ada yang kebetulan dalam setiap langkah kita, akan tetapi campur tangan Allah SWT selalu bisa dirasakan. Semoga para peserta yang tergabung dalam Kelas Blog Lanjutan sebanyak 59 orang menjadi guru tangguh. Inilah kebangkitan guru di hari Kebangkitan Nasional. Ambil peran….dan nikmati hasilnya.

Salam Blogger
Salam WordPress Indonesia
Mr. BamS

14 Komentar


    1. Beraksi dengan bergerak
      Bergerak dengan menulis

      Balas

  1. Menulis dengan hati, mengasah dalam aksi
    Terima kasih Mr BamS… Slalu semangat….

    Balas

  2. Bersama Mr. Bams kita guru Indonesia bisa berkarya. Tambah semangat dengan adanya bimbingan blog lanjutan. Trimakasih

    Balas

  3. Tularkan semangat mengasah kemampuan diri, terimakasih Mr Bams

    Balas

    1. Teruslah menulis, teruslah belajar, guru penggerak guru pembelajar

      Balas

  4. Mr BamS bagai PELANGI… Sekalipun Pandemi COVID 19.Tetap Semangat,tetap Hadir, tetap berkarya, tetap Bermanfaat, dan Tetap melukis KEINDAHAN bagi Guru yg mau terus Belajar, bagi guru yg mau menjelajah dunia lewat BLOG.
    SELAMAT HARI KEBANGKITAN NASIONAL.
    SELAMAT BUAT BLOGGER HEBAT INDONESIA LUKISAN MrBamS.

    Balas

  5. Semangat hari Kebangkitan Nasional menumbuhkan kesadaran untuk bangkit berkembang, berkarya dengan sesuatu yang berbeda. Dengan membuat Blog bersama Mr Bams

    Balas

  6. saya belum bisa mengikuti diklat ini karena masih banyak tugas…semoga di gelombang berikutnya saya bisa ikut

    Balas

  7. Semangat Hari Pendidikan Nasional, Tetap melangkah untuk berkembang tanpa henti walopun tertatih. Satu demi satu naiki tangga mendaki semoga sampai puncak tertinggi dan dapat meraih prestasi.

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *