Oleh Kang Encon Rahman
Meminjam istilah Jacob sumardjo sastrawan dari Bandung, menurut beliau menulis adalah keterampilan yang bisa diasah dan dipelajari seperti halnya kursus mengemudi atau menjahit.
Beliau memaparkan menulis itu ibarat berenang sebanyak apapun teori yang diperoleh dan buku yang dibaca tentang renang jika tidak langsung terjun belajar berenang maka yang bersangkutan tidak akan jadi perenang yang baik.
Agar cepat bisa berenang dengan baik maka dibutuhkan guru renang untuk membimbing mengarahkan sehingga gaya-gaya renang yang ia lakukan sesuai dengan aturan.
Nah demikian juga dengan menulis, kita berharap dengan bergabungnya kita di komunitas menulis para penulis khususnya peminat artikel diharapkan mampu membuat tulisan artikel yang baik sekaligus bisa dimuat dikoran.
Tentu saja kemampuan menulis artikel akan lahir jika memiliki ilmu menulis artikel, berlatih menulis artikel dan ada guru pembimbing yang ahli dibidang artikel.
Pada hakikatnya nya Keterampilan menulis bisa otodidak yakni dengan cara berlatih dan banyak membaca karya orang lain meskipun demikian yang bersangkutan masih membutuhkan pembimbing dan komunitas penulis untuk sharing agar hasil tulisannya tetap semakin bermutu.
Di grup kursus menulis ini saudara akan memperoleh ilmu cara menulis artikel, ilmu cara mengirim artikel dan ilmu agar artikel dimuat koran dan majalah.
Perlu saya sampaikan sejujurnya bahwa menulis artikel untuk koran memang tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Butuh kesabaran, butuh Istiqomah dan butuh disiplin menulis karena koran dan majalah sudah termasuk tataran industri dimana mereka hanya membutuhkan tulisan-tulisan yang sesuai dengan visi misi koran yang mereka miliki.
oleh karena itu di grup ini akan belajar —khusus selama satu bulan kedepan — bagaimana cara menulis artikel.
Selamat belajar ya mulai tanggal 1 Mei 2020. Pukul 14:00-15:00 WIB
Terimakasih SDH bergabung dgn saya, kang Encon — biasa saya disapa– dan ibu Popon Rumyati atau ibu Mano panggilan kesehariannya.
🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏
Jadwal bimtek menulis artikel untuk surat kabar dan majalah agar layak muat
Jumat, 1 Mei 2020
Panduan menulis artikel
Perkenalan
Materi pengertian artikel
Sabtu 2 Mei 2020
Bagaimana cara menulis judul artikel yang menarik?
Bagaimana syarat dan ketentuan penulisan judul artikel untuk koran dan majalah?
Minggu 3 Mei 2020
Libur
Senin 4 Mei 2020
Bagaimana Anatomi tulisan artikel dan jenis-jenis artikel untuk surat kabar dan majalah?
Selasa 5 Mei 2020
Apa saja sifat tulisan artikel yang dibutuhkan surat kabar dan majalah?
Rabu 6 Mei 2020
Bagaimana caranya menggali ide tulisan artikel?
Bagaimana cara menguji ide untuk tulisan artikel agar dimuat pada koran dan majalah?
Kamis 7 Mei 2020
Bagaimana cara mengumpulkan referensi untuk artikel?
Bagaimana cara mulai menulis artikel untuk koran dan majalah?
Jumat 8 Mei 2020
Bagaimana kiat praktis menulis intro artikel agar menarik?
Bagaimana cara mengirim tulisan artikel ke koran dan majalah agar dimuat?
Sabtu 9 Mei 2020
Bagaimana tata krama cara mengirim artikel pada koran dan surat kabar?
apa saja identitas yang harus kita siapkan pada saat kita mengirim tulisan artikel pada koran dan majalah?
Minggu 10 Mei 2020
Libur
Senin 11 Mei 2020
Berapa jumlah kata dalam artikel untuk koran dan majalah agar dimuat
Bagaimana caranya mengambil honor tulisan yang sudah dimuat di koran dan majalah?
Selasa 12 Mei 2020
Bagaimana caranya mengetahui tulisan artikel kita dimuat atau tidak pada koran dan majalah?
Bagaimana etika mengirim artikel kepada tiga media yang sejenis?
Rabu 13 Mei 2020
Bagaimana kiatnya agar artikel yang kita kirim selalu dimuat oleh redaksi surat kabar dan majalah?
Kamis 14 Mei 2020
Bagaimana caranya mengajukan artikel untuk angka kredit atau kenaikan tingkat
Daftar alamat dan email surat kabar lokal dan nasional.
Jumat 15 -31 Mei 2020
Praktik cara menulis artikel, bimbingan, revisi dan saran-saran cara menulis artikel yang layak muat untuk surat kabar dan majalah
Senin 1 Juni 2020
Bimtek berakhir
Terima kasih
Sumber :
Grup Whatsapp Menulis Artikel (penulis sebagai peserta)
Permalink
Terima kasih 🙂
Sangat Inspiratif, izin gabung ah