Kembali Ke Sekolah

Kembali Ke Sekolah

Tahun ajaran 2021-2022 sebentar lagi akan usai. Selesai liburan lebaran aktivitas segera dimulai pada tanggal 9 Mei 2022. Khusus untuk murid akan kembali ke sekolah tanggal 12 Mei 2022. Kebijakan ini diambil oleh pemerintah untuk mengurangi arus balik. Tentunya selisih 3 hari, menjadi bekal untuk guru dalam mempersiapkan akhir tahun ajaran.

Akhir tahun ajaran di bulan Mei – Juni 2022 tentunya akan disibukan dengan kegiatan akhir tahun khususnya penialain akhir untuk kenaikan kelas. Guru dan manajemen sekolah punya waktu 3 hari yang bisa dimanfaatkan untuk lebih mempersiapkan pembelajaran. Kegiatan pembelajaran yang sudah dilaksanakan tatap muka tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri.

Bertemu dengan murid bagi guru merupakan sebuah energi yang luar biasa. Kembali bersama di dalam kelas baik langsung maupun masih ada yang dilakukan secara virtual menjadi hal yang menyenangkan.

Pembelajaran dari pengalaman yang didapat selama liburan menjadi perbincangan yang bisa menjadi bahan diskusi di kelas. Memaknai liburan sekolah tentunya akan berbeda dari setiap murid. Jangankan murid, barangkali guru pun pastinya mendapatkan hikmah yang berbeda-beda.

Kurikulum Merdeka yang sekarang sedang ramai diperbincangkan harus menjadi perhatian baik guru maupun manajamen sekolah. Kegiatan Diklat Implementasi Kurikulum Merdeka Jenjang SMP Gelombang 3 Tahun 2022 sudah akan dilaksanakan pada tanggal 11-13 Mei 2022. Kegiatan yang dilaksanakan di PPPPTK TK dan LB, Jl. Dr. Cipto No 9 Bandung.

Dalam kegiatan Diklat Implementasi Kurikulum Merdeka, SMP Taruna Bakti mendapat kesempatan untuk 13 orang guru. Total seluruh peserta diklat adalah 120 peserta

Kembali ke sekolah dan dalam minggu yang sama harus mengikuti Diklat Implementasi Kurikulum Merdeka semoga bisa menambah wawasan untuk menerapkan kurikulum merdeka dalam proses pembelajaran di kelas bersama murid-murid.

Untuk persiapan Diklat Implementasi Kurikulum Merdeka salah satunya adalah membuka aplikasi android Platform Merdeka Belajar tentang Kurikulum Merdeka dengan 4 video :

  1. Kurikulum Merdeka
  2. Kerangka Kurikulum Merdeka
  3. Capaian Pembelajaran
  4. Testimoni Kurikulum Merdeka

Banyak video yang bisa diakses tanpa harus login. Video yang bisa menjadi bekal pengayaan untuk bekal proses belajar mengajar.

Hari ini di sekolah dilaksanakan Rapat Dinas dengan pembahasan agenda bulan Mei – Juni 2022. Kami lebih senang membicarakan seputar lebaran, asiknya silaturahim, suasana diperjalanan, tentang objek wisata dan hal-hal yang menarik selama mudik.

5 Komentar


  1. Terima kasih Mr Bams ,kurikulum merdeka belajar ,di sekolah bapak di berlakukan atau dari pihak bapak yang mengajukan ,kan di sah kan 2024 atau bagimana yah p Bams ,

    Balas

    1. Tulisannya bagus. Merdeka belajar rame jadi bahan gossip dimana2. Namun saat rapat ternyata guru murid 11 12 aja. Suka ngomongi yang ringan dan menyenangkan juga, ha haa

      Balas

  2. Tulisannya bagus. Merdeka belajar rame jadi bahan gossip dimana2. Namun saat rapat ternyata guru murid 11 12 aja. Suka ngomongi yang ringan dan menyenangkan juga, ha haa

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *